5+ Rekomendasi Tempat Nongkrong Terbaik Di Bali

5+ Rekomendasi Tempat Nongkrong Terbaik Di Bali - Bali tidak hanya dikenal memiliki destinasi wisata dengan pemandangan alam yang indah, Bali juga memiliki tempat nongkrong yang tidak kalah bagusnya dengan pemandangan alam. Para muda-mudi saat ini memiliki suatu kebiasaan yang sudah menjadi rutinitas di setiap malam akhir pekan, kebiasaan itu biasa disebut dengan kata 'Nongkrong'


Ada banyak tempat di Bali yang bisa dijadikan sebagai tempat nongkrong bersama rekan kantor, pasangan, sahabat, atau bersama teman kampus. Ada tempat yang menyajikan secara outdoor ataupun indoor, menyajikan pemandangan pantai, memiliki view yang instagramable, dan tempat unik lainnya yang menjadikan daya tarik para anak muda.

Sepertinya tempat nongkrong di Bali sudah menjamur di banyak tempat, sehingga wisatawan yang sedang berada di area Bali tetap bisa menikmati waktu santainya dengan nongkrong di tempat terdekat dengan hotel/penginapan yang ditempati. Pada malam hari, tempat nongkrong biasanya akan lebih ramai daripada siang. 

Para pengunjung bisa memilih tempat nongkrong sesuai keinginannya, tiap-tiap tempat pasti memiliki fasilitas yang berbeda-beda. Ada yang buka 24 jam nonstop tanpa henti, ada juga yang hanya buka dan tutup dengan waktu yang singkat. 

Dari banyaknya tempat nongkrong yang tersedia di Bali, ada beberapa tempat yang bisa dijadikan rekomendasi untuk nongkrong. Lalu, apa saja ya kira-kira tempat nongkrong terbaik di Bali? Berikut dibawah ini adalah rekomendasi tempat nongkrong terbaik di Bali!

5+ Rekomendasi Tempat Nongkrong Terbaik Di Bali
1. La Brisa Canggu
La Brisa Canggu merupakan satu dari banyaknya tempat nongkrong favorit di Bali. Lokasinya berada di Jl. Pantai Batu Mejan Gg. La BrisaDisini, terdapat kolam renang yang bisa digunakan oleh para pengunjung yang datang ke tempat tersebut. Selain itu, disini tersedia juga area indoor maupun outdoor dengan menikmati pemandangan matahari tenggelam yang sangat indah di pantai. Untuk keperluan berenang, silahkan membawa pakaian renang pribadi ya.  

sumber : labrisabali

2. Tropicola Beach Club
Selanjutnya, tempat nongkrong rekomendasi yang bisa dipilih adalah Tropica Beach Club. Sesuai dengan nama tempatnya, tempat ini memiliki tema pantai sebagai konsepnya. Lokasinya terletak di Jl. Pantai Batu Belig No. 5, Seminyak Bali. Sangat cocok untuk yang ingin bersantai dengan diiringi alunan musik sambil menatap pemandangan pantai. Pas banget deh pokoknya!

sumber : tropicolabali

3. Neon Palms
Neon Palms adalah tempat nongkrong dengan nuansa Instagramable, sangat cocok buat para pengguna Instagram yang doyan foto. Di tempat ini, terdapat beberapa spot foto yang sangat menarik dan sayang untuk dilewatkan begitu saja. Dari tampak luar saja, cafe Neon Palms ini memiliki daya tarik yang sangat luar biasa karena desain bangunan yang di suguhkan sangatlah menarik. 

Lokasi cafenya berada di Jl. Kayu Aya Seminyak, sangat pas untuk kaum millenial. Jangan lupa gunakan outfit terbaikmu ya jika datang kesini agar hasil foto-fotonya bagus untuk feeds instagram-mu.  

sumber : neonpalmsbali

4. Folk Pool & Gardens
Folk Pool & Gardens bisa jadi alternatif lain untuk nongkrong selama berada di Bali. Tempat ini memiliki konsep kolam renang dan juga area perkebunan. Sesuatu yang unik disini adalah tersedianya meja dan kursi di dalam kolam renang loh! Gak kebayang kan gimana rasanya renang sambil nongkrong? Daripada penasaran, mending datang dan cobain sensasinya. Terdapat spot-spot foto yang Instagramable juga! Gila sih, Keren banget kan ini tempat. Lokasinya berada di Jl. Monkey Forest, Ubud. 

sumber : folkubud

5. Potato Head Bali
Potato Head merupakan tempat nongkrong di Bali yang memiliki konsep pantai. Disini, pengunjung bisa menikmati waktu nongkrong sambil bersantai didalam kolam renang yang berhadapan langsung dengan pantai, sembari nongkrong bisa sambil menikmati pemandangan laut. Potato Head memiliki 3 lokasi berbeda, yaitu Tapping Shoes, Potato Head, dan Lilin. Ketiganya memiliki keunikan masing-masing disetiap tempatnya.

Lokasinya berada di Jl. Petitenget No. 51B, Kerobokan Kelod.


Bagaimana? Sangat menarik untuk dikunjungi bukan tempat-tempat diatas? Artikel ini hanya sebatas informasi untuk Anda yang sedang mencari tempat nongkrong terbaik, bukan sebuah ajakan untuk mengunjungi tempat tersebut. 

Demikianlah artikel mengenai 5+ Rekomendasi Tempat Nongkrong Terbaik Di Bali. Semoga dengan adanya artikel ini dapat memberikan informasi yang menarik serta bermanfaat bagi Anda yang membacanya. Terimakasih sudah membaca artikel ini, jikalau artikel ini dirasa bermanfaat silahkan bagikan ke teman sekitarmu ya.